Manado, Kp - Selasa (19/9/2017), Sat.Pol PP dan team Gempita Manado menggelar operasi rutin di wilayah Kota Manado. Operasi ini di lakukan untuk mendata ASN yang berada di luar saat jam kerja.
Tempat operasi di lakukan di sejumlah tempat Rumah makan, kedai-kedai kopi, MTC, Mega mall dan IT Center dan pusat belanja lainya.
"Kami dari team gempita adalah satuan khusus dari Pemkot Manado, bersama Sat.Pol.PP melakukan operasi sidak terhadap ASN yg berada di luar saat jam kerja, ini hanyalah operasi pendataan. Nantinya kami akan berkordinasi dengan dinas terkait atau SKPD dan Provinsi Manado, terhadap anggota ASN yang berada di luar saat jam kerja,"kata Maxi Malonda sebagai ketua GEMPITA.
Saat di lakukanya operasi di sejumlah titik perbelanjaan, di dapati banyak ASN yang berada di luar saat jam kerja, saat di tanyakan petugas ada beberapa ASN yang tidak mau di data dengan berbagai macam alasan. Selain itu, Guru SMP Negeri 1 Manado, di dapati sedang makan di depan Hollywood Cafe saat jam kerja pada pukul 10:21, petugas Sat.Pol.PP langsung mendata dan memeriksa surat tugas.
"Maag saya sudah kambuh makanya saya singgah makan dulu saya di tugaskan sebgai guru pendamping di SMK 1 Manado "ungkap Bpk Joy Daniel ondang SPd.
Sementara itu, Kabid Tribun dan tranmas Deddy Markus Nale mengatakan, Operasi sidak yang di lakukan adalah pendataan ASN yang berada di luar saat jam kerja.<br>
Seperti yg kita dapati di lapangan saat sidak seperti guru-guru yang di tanya petugas mereka mengatakan sudah jam pulang, padahal masih jam 02:00 saat saya mengkroscek kembali ke Dinas Pendidikan jam pulang dari guru adalah jam 03:00. Nantinya saya akan berkordinasi lagi dengan Dinas Pendidikan. Jadi kami dari Sat.Pol.PP dan Gempita Manado mengadakan operasi rutin ini agar para ASN bisa lebih kooperatif lagi"pungkasnya.
(Reza)