(Vicky Lumentut saat mendaftar sebagai calon Gubernur di Sekretariat tim penjaringan DPW Partai Nasdem Sulut)
Manado Kabarpost.com - Godbless Sofcard Vicky Lumentut (GSVL) akhirnya resmi mendaftar sebagai calon Gubernur Sulaweisi Utara (Sulut), Selasa (10/12/2019) hari terakhir pendaftaran yang dilaksanakan oleh Partai Nasional Demokrasi (Nasdem).
Pendaftaran GSVL yang juga Ketua DPW Partai Nasdem Kota Manado itu dikawal pendukungnya yang diperkirakan sekitar ratusan, bahkan jalan Yos Sudarso sampai macet total karena banyaknya orang yang berkumpul untuk mengawal pendaftaran tersebut.
Setibahnya di Sekretariat, Ketua P/KB Sinode GMIM itu, diterima oleh tim penjaringan DPW Partai Nasdem Sulut.
"Salam kerukunan, salam kerukunan. Masyarakat tanya kapan mendaftar, saya bilang doakan saja. Dalam doa, hari ini diberi kesematan mendaftar," kata GSVL menyapa para pendukung dan tim penjaringan.
Dalam kesempatan tersebut, Walikota Manado itu memohon maaf ke masyarakat Kota Manado atas terganggu perjalanannya, dikarenakan terjadi kemacetan yang sangat padat.
"Saya memohon maaf kepada masyarakat pengguna jalan karena telah membuat kemacetan. Saya mengunakan sepeda ke sini, " ujar GSVL.
Selain itu, GSVL juga di berikan beberapa pertanyaan terkait dengan masalah pendidikan, kesehatan serta masalah pengangguran. Secara gamblang GSVL menjelaskan persoalan yang dihadapi saat ini ketika dirinya dipercayai akan menjadi pemimpin Sulut, program ini akan menjadi prioritas.
"Permasalahan kesehatan, pendidikan serta pengangguran akan menjadi program prioritas ketika di percayai masyarakat untuk memimpin Sulut," pungkas Walikota dua periode itu.
(Reza)